Selasa, 20 Februari 2024

Parivarta

"Setiap akhir adalah awal"

Mungkin... setiap orang sudah sering mendengar kata itu........
Tapi, benarkah demikian?

Kadang aku bertanya pada bagian diriku yang lain, "Kenapa kita perlu mengakhiri sesuatu demi memulai sesuatu yang baru?"

Persis saat aku baru saja menutup pintu perjalananku yang lalu, kini aku menemukan diriku berdiri di ambang pintu baru yang tertutup. Pada titik ini, aku bertanya lagi pada diriku, "Haruskah ku buka pintu ini?"
Aku takut untuk memulai, takut ketika semua berakhir dengan berantakan, seperti yang selalu terjadi.

Oh masa SMA... hanya hitungan bulan hingga semuanya usai.
Orang bilang masa sekolah adalah masa paling indah yang takkan pernah terlupa.
Dan bisakah aku menyelesaikan apa yang ku mulai sebelum semuanya usai? Terlalu banyak hal yang telah ku mulai namun belum ku selesaikan, dan juga hal yang tak pernah ku mulai hingga aku menyesalinya.

"Oh, andaikan dulu aku begini, andaikan dulu begitu"
"Oh, andaikan kusampaikan perasaanku padanya"
"Oh, Tuhan. aku masih mencintainya, mencintai sesuatu yang telah usai"
"Oh, Sayang, bisakah kita memperbaiki ini tanpa harus menghancurkannya?"

Begitu sering aku berpikir bahwa akhir sebuah kisah adalah akhir dari segalanya, hanya untuk menemukan bahwa sebenarnya itu adalah langkah pertama menuju bab baru. Setiap pintu yang tertutup mengarah pada jendela yang terbuka, dan di setiap titik akhir, terbentanglah jalan baru yang menunggu untuk dijelajahi.

Jadi, di sini aku berdiri, siap untuk melangkah maju ke dalam ketidakpastian, dengan yakin bahwa setiap akhir adalah peluang baru untuk memulai kembali. Aku mengerti bahwa tiada yang abadi, setiap orang pasti akan pergi, semua kembali ke jalannya masing-masing. Karena pada akhirnya, aku tahu bahwa setiap akhir adalah awal dari petualangan yang menunggu untuk dijelajahi, dan kehidupan adalah perjalanan yang tak pernah berhenti.

yahh.... setidaknya hingga aku mati

Share:

0 comments:

Posting Komentar